Setiap orang pasti punya kenangan, entah itu kenangan buruk ataupun kenangan indah. Namun seiring berlalunya waktu, kadangkala kenangan kita akan hal-hal yang tersebut seringkali terlupakan, atau jika masih ingat sudah tidak sedetail apa yang pernah terjadi. Lalu bagaimana dong agar kita kenangan, terutama yang indah-indah tidak terlupakan begitu saja? Jawabannya adalah menulis di Blog.
Manusia mempunyai batasan kemampuan dalam mengingat segala sesuatu yang terjadi. Masing-masing orang juga punya tingkat ingatan yang berbeda. Ada yang gampang melupakan peristiwa yang terjadi, adapula yang mampu menyimpan kenangan peristiwa dengan detail bertahun-tahun lamanya. Nah, karena kekurangan itu lah maka alangkah baiknya jika kita sesegera mungkin menuangkan kenangan-kenangan yang terjadi, yang sekiranya layak untuk diingat dannanti bisa diceritakan ke anak cucu melalui aktivitas menulis di Blog. Kita bisa menulisnya disertai foto-foto di blog gratisan semacam blogspot ataupun wordpress.
Apa sih keuntungan kita menulis di blog?
KEtika kita menulis kenangan di blog, kita bisa membacanya kembali kapan pun kita mau. entah itu seminggu kemudian, sebulan kemudian, bahkan bertahun-tahun setelah kenangan itu kita tulis. Dengan membacanya menurut pengalamanku sendiri, aku merasa lebih hidup apalagi membaca kenangan indah yang sekiranya bisa membangkitkan motivasiku kembali.
Membaca kenangan-kenangan lama lama juga akan melatih otak kita untuk terus mengingat, sehingga berpotensi memperlamba bahkan memcegah proses kepikunan. Kita pun bisa membacakan kenangan-kenangan indah kita kepada anak cucu kita yang sekiranya bisa memotivasi ataupun memberikan inspirasi kepada generasi penerus kita. Coba bayangkan kalau kenangan yang mempunyai nilai positif untuk anak cucu kita, tidak kita tuangkan dlam bentuk tulisan, pastinya detail kenangan itu akan terlewatkan.
Menulis kenangan yang indah dan mempunyai nilai positif di blog juga bisa menginspirasi atau memberikan motivasi kepada orang lain dalam hal ini pembaca blog kita.
So, mumpung masih muda, rajin-rajinlah menuangkan apa saja itu ke bentuk tulisan di blog, entah itu pengalaman/kenangan berharga, ataupun hal-hal lain yang sekiranya bermanfaat bagi orang lain (pembaca). Toh, sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi manusia lainnya.
Ayo Menulis!
No comments:
Post a Comment