Inilah salah satu risiko penerbangan murah, milih kursi saja nggak gratis, haha...... Selama ini aku tidak pernah mempermasalahkan ketentuan harus membayar biaya tambahan jika ingin memilih kursi pada penerbangan murah seperti Citilink, karena aku nggak peduli mau dikasih kursi nomor berapa oleh sistem Citilink ketika cek in, terserah depan atau belakang sekalipun, pinggir jendela, lorong ataupun ditengah-tengah tidak menjadi masalah bagiku.
Nah, ternyata ketentuan tambahan biaya saat memilih kursi baru kurasakan ketika aku pergi berombongan. Nggak lucu kan kalau duduknya terpisah-pisah jauh, diacak-acak oleh sistem, masak anak istri harus berbeda kursi berjauhan. Jadilah kuputuskan untuk membayar biaya pilih kursi.
Untuk satu kursi yang dipilih dikenakan tarif Rp40 ribu. Namun, bisa jauh lebih mahal jika kita milih di barisan depan yang kursinya ada semacam sarung kursi warna hijau. Tempo hari aku memilih untuk duduk di barisan belakang. Pembayaran kulakukan dengan kartu kredit, jika pembayaran dinyatakan sukses, akan segera tercetak boarding pass kita lengkap dengan nomor kursi yang kita pilih.
Ternyata saat penerbangan, untuk penumpang yang memilih kursi diberi air mineral botol kecil, lumayan lah, kebetulan saat itu air minumku lupa kuambil dari bagasi kabin. Kesimpulannya, ketentuan biaya tambahan untuk memilih kursi ini yang paling terkena imbasnya adalah bukan orang yang bepergian sendiri yang mayoritas cuek terhadap posisi kursi, melainkan keluarga yang bawa rombongan rame-rame.
No comments:
Post a Comment